HIV-AIDS
AIDS adalah suatu kumpulan gejala (sindrom) akibat menurunnya sistem kekebalan tubuh
setelah terjadi infeksi oleh virus AIDS (terutama HIV-1).
HIV-1 merupakan retrovirus, di dalam menginfeksi sel inang terikat pada reseptor yang terdapat pada permukaan sel inang.
Tahap pertama siklus hidup HIV-1 ini dimulai dengan pengikatan gp120 (protein virus yang terdapat pada lapisan lipid terluar) pada reseptor yang terdapat pada permukaan sel berupa protein membran bermarka CD4 limfosit T helper (T4).
Lapisan lipid di bagian luar (pelindung) selanjutnya berfusi dengan membran sel, sedangkan protein inti masuk ke dalam sel. Reverse transcriptase yang dibawa oleh virus mulai beraktivitas dengan membentuk rantai ganda DNA versi RNA genom.
Di dalam sel inang, genom RNA dengan enzim reverse transcriptase membentuk DNA rantai ganda (provirus) yang mampu berintegrasi dengan genom inang oleh aktivitas integrase.
Ekspresi gen provirus menggunakan energi, molekul prekursor serta enzim-enzim yang berasal dari sel inang, maka berakibat terganggunya sistem metabolisme sel inang.
Sasaran utama HIV adalah limfosit T helper (T4), sel makrofag dan sel dendiritik yang semuanya berperan dalam sistem pertahanan tubuh.
Latihan melakukan analisis kritis artikel!
Berdasarkan keterangan di atas dan pembelajaran tentang mekanisme daur litik dan lisogenik dalam proses proliferasi virus, maka buatlah tahapan-tahapan bagaimana proses proliferasi virus berdasarkan daur replikasi virus!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar